Cara membuka file @@@cdrw.tmp pada corel draw – biasanya kalau file aplikasi coreldraw kita error ketika lagi proses save kadang menghasilkan sebuah file @@@cdrw.tmp yang bahkan mungkin file aslinya juga hilang, tentunya anda cukup bingung juga karena file ekstensi semacam ini tentunya tidak bisa dibuka secara otomatis (dengan double klik), apalagi anda tidak mengaktifkan fitur backup otomatis pada corel draw, tapi jangan panik karena kita akan mencoba membantu anda yang sedang mengalami masalah ini.

cara membuka file @@@cdrw.tmp pada corel draw

Membuka file error @@@cdrw.tmp pada corel draw


Ketika anda menjumpai kasus yang semacam ini file berubah menjadi @@@cdrw.tmp jangan langsung berkesimpulan bahwa file tersebut tidak bisa dibuka dan anda harus melakukan desain ulang dari awal, biasanya file yang semacam ini terjadi pada jenis file desain yang mempunyai ukuran file besar. Karena mungkin kadang keterbatasan komputer serta peralatan lainnya membuat komputer / aplikasi error atau mungkin menutup sendiri.  >> Baca juga Trouble FIle Pada Publish File PDF

Awalnya saya menemukan cara ini juga secara tidak sengaja karena ingin mecoba saja karena pada saat itu filenya berubah menjadi file ber ekstensi .tmp, cara yang akan saya share kali ini insya Alloh berhasil tapi mungkin tidak bisa berada pada tahap dimana anda mulai save, artinya kemungkinan file yang anda buka adalah file yang sudah anda save diwaktu yang sebelumnya sebelum proses error itu terjadi .

Langsung saja anda bisa menuju folder dimana tempat anda menyimpan file temporary @@@cdrw.tmp tersebut.

Nah setelah anda berada di folder tersebut, langkah terakhir adalah merename file tersebut menjadi ber ekstensi .cdr

rename file temporary cdr 

Misalnya nama sebelumnya @@@cdrw.tmp selanjutnya anda rename file tersebut menjadi desain.cdr

Kemudian nanti ada tulisan perhatian, intinya di yes aja.

rename file temporary cdr perhatian 

hasil jadi pas buka file temporary
Preview File setalah di rename

Nah insya Alloh file tersebut sudah bisa dibuka di komputer anda, tapi hanya ada catatan yaitu mungkin file tersebut bukan pada level pas waktu anda save, tapi posisi save sewaktu terkhir anda sebelum mengeditnya

Semoga cara untuk me recovery file error @@@cdrw.tmp pada corel draw bisa bermanfaat buat anda
0 Komentar untuk "Cara membuka file @@@cdrw.tmp pada corel draw"