Sumber Gambar : http://www.lemoot.com/ |
Cara membuat daftar isi otomatis di word menjadi salah satu hal yang sebaiknya diketahui terutama bagi Anda yang sedang belajar Microsof Word. Dengan cara otomatis, Anda tidak akan lagi repot menyusun satu per-satu daftar isi di word. Membuat daftar isi di word secara manual selain membutuhkan waktu yang lebih lama, hasil yang didapatkan juga tidak maksimal. Pasalnya, daftar isi di word yang dibuat secara manual terlihat tidak rata kanan-kiri sehingga akan terlihat kurang rapi. Berbeda hasilnya jika Anda menggunakan cara otomatis untuk membuat lembar daftar isi di word. Tampilan terlihat sangat rapi dan rata kanan-kiri.
Ada hal penting yang perlu Anda ketahui ketika Anda akan mempelajari cara membuat daftar isi otomatis di word, yaitu kalimat-kalimat yang akan Anda jadikan sebagai daftar isi harus diubah dulu menjadi heading. Heading di sini adalah format di mana kalimat atau teks yang berada di atas paragraf. Jadi, Anda harus menyeleksi kalimat atau teks mana yang akan Anda jadikan heading baru kemudian fitur pada table of contents secara otomatis akan mengkategorisasikan heading-heading tersebut menjadi satu kesatuan daftar isi. Tujuan dijadikannya kalimat-kalimat atau teks-teks ini menjadi sebuah daftar isi adalah agar teks tersebut mudah dibaca dan terstruktur.
Secara umum, cara membuat daftar isi otomatis di word hanya membutuhkan dua langkah saja. Pertama, menentukan judul utama dan sub-judul yang akan dimasukan ke dalam daftar isi. Kedua, instruksikan office word untuk membuat daftar isi otomatis berdasarkan judul dan subjudul. Nah, untuk lebih detailnya, berikut langkah atau cara membuat daftar isi otomatis di word 2007, 2010, ataupun 2013.
Menentukan Judul dan Sub-judul
Hal pertama yang perlu Anda lakukan sebelum membuat daftar isi otomatis di word adalah menentukan judul dan subjudul teks yang telah Anda buat sebelumnya. Bagaimana caranya? Blok teks yang ingin Anda jadikan judul lalu aplikasikan style Heading 1. Office word 2003 memang sedikit berbeda caranya dengan office word 2007, 2010, dan 2013. Khusus untuk office word 2003, blok teks yang ingin dijadikan judul lalu klik Style pada bagian menu Formatting, baru kemudian klik Heading 1. Aplikasi Heading 1 ini digunakan untuk menunjukan judul utama tiap bab. Sementara itu, aplikasi Heading 2, 3, dst digunakan untuk menunjukan sub-judul bab yang telah Anda buat. Anda bisa gunakan warna, jenis font, dan ukuran font yang berbeda antara judul dan sub-judul jika Anda ingin. Namun jika Anda tidak menyukai penggunaan warna, jenis font, dan ukuran font yang berbeda-beda, Anda bisa mengubahnya dengan cara klik menu Modify pada tiap heading.
Membuat Daftar Isi
Setelah membuat judul dan subjudul yang akan dimasukan ke dalam daftar isi otomatis, kini saatnya membuat daftar isi otomatis teks Anda. Pastinya ada perbedaan untuk membuat daftar isi otomatis di office word 2003 dan office word 2007 ke atas. Untuk office word 2003, pertama yang perlu Anda lakukan yaitu klik di tempat kosong di mana Anda akan meletakan daftar isi. Kedua, buka jendela Table of Contents dengan cara klik Insert > Index and Tables (untuk office word 2000) atau klik Insert > Reference > Index and Tables (untuk office word 2002 dan 2003). Ketiga, klik Table of Contents lalu pilih OK. Sementara itu, untuk office word 2007, 2010, dan 2013, cara membuat daftar isi otomatis sedikit lebih rumit. Pertama, pilih References > Table of Contents. Kedua, pilih pilihan pertama dan kedua pada menu tersebut. Kedua pilihan tersebut nantinya akan membuat daftar isi secara otomatis sesuai dengan judul dan subjudul yang telah dibuat sebelumnya. Atau, menggunakan cara lain, yaitu pilih Custom Table of Contents. Secara otomatis, Anda akan menemukan beberapa opsi membuat daftar isi otomatis.
Setelah melakukan beberapa langkah di atas, secara otomatis daftar isi telah berhasil dibuat dan akan muncul di dokumen Anda. Daftar isi ini menampilkan judul dan subjudul buatan Anda. Apabila Anda kurang puas dengan format atau tampilan daftar isi tersebut, Anda bebas mengubahnya. Caranya sama saja seperti langkah-langkah di atas.
Nah, jika Anda ingin mengubah tampilan daftar isi agar terlihat lebih menarik, Anda bisa gunakan cara ini. Pertama, pilih jendela setting / pengaturan Table of Contents. Kedua, klik pada bagian daftar isi Anda dan buka Insert > References > Table of Contents (untuk office word 2002 dan 2003) atau klik daftar isi Anda dan klik References > Table of Contents > Insert Table of Contents (untuk office word 2007 ke atas). Setelah pengaturannya terbuka, Anda bebas mengubah sejumlah elemen daftar isi Anda. Tingkatan judul, misalnya. Sesuai dengan Default, office word nantinya akan memberikan tiga opsi tingkatan judul dan sub-judul daftar isi Anda. Anda boleh mengurangi atau menambahnya sesuai dengan kebutuhan Anda. Selain tampilan daftar isi, elemen lainnya yang bisa diubah yaitu Style daftar isi. Terdapat dua pilihan style daftar isi. Anda boleh memilih style lain yang harus Anda unduh terlebih dahulu di situs Microsoft Office.
Daftar isi merupakan salah satu elemen yang wajib ada dalam sebuah buku, skripsi, laporan, jurnal, ataupun makalah. Sayangnya tak semua orang mengetahui bagaimana cara membuat daftar isi otomatis di word. Melalui tutorial singkat ini, Anda kini telah mengetahui cara membuat daftar isi otomatis di word.
0 Komentar untuk "Cara Membuat Daftar Isi Otomatis di Word"