Cara Mengganti Template Blogspot dengan mudah – sobat semua pasti yang lagi belajar blogging dengan blogspot pasti kadang merasa kalau tampilan website kamu kurang bagus, nah itu dikarenakan template yang anda gunakan adalah template default dari blogspot, templte bawaan dari blogspot memang relatif lebih sederhana. Untuk mengganti template blogspot ada beberapa cara diantaranya dengan mengganti secara langsung dengan template bawaan blogspot yang sudah tersedia atau anda juga bisa mengganti template blogspot menggunakan template hasil dari download.
Cara Mengganti Template Blogspot dengan template download XML
Cara pertama untuk mengganti template adalah anda bisa dengan langsung menggantinya dengan template bawaan dari blogger, login dahulu ke akun blogger sobat. Kemudian setelah itu masuk ke Template.
Nah setelah itu fokuskan pandangan anda pada bagian bawah, diantaranya ada beberapa pilihan template berdasarkan kategorinya yaitu sederhana, tampilan dinamis, jendela gambar, PT Keren Sekali, Tanda Air, Kelembutan, serta perjalanan. Anda tinggal pilih salah satu diantara pilihan yang banyak tersebut. Dan anda juga bisa menyesuaikan template anda agar bisa lebih menarik.
Namun kalo saya sendiri kadang agak kurang suka dengan template bawaan blogger, entah mengapa kayanya kurang gimana gitu. Kalo saya sendiri kadang lebih suka dengan cara yang kedua yaitu mengganti template blogspot dengan menggunakan template hasil download yang biasanya berformat XML.
Cara Kedua, yaitu dengan mengganti template blogspot dengan menggunakan template hasil download yang biasanya berformat XML. Singkatnya untuk cara kedua ini adalah anda bisa mencari template blogspot gratis yang bagus kemudian anda mendownloadnya, kemudian selanjutnya anda bisa upload template tersebut dan selesai.
Oke untuk bagianini kita persingkat dan saya anggap anda sudah mempunyai template yang anda download yang berformat xml (kalau anda menemukan formatnya rar atau zip ekstraklah dahulu nanti didalamnya berisi xml).
Login ke akun blogspot anda, masuk ke bagian Template – kemudian fokuskan pandangan anda ke bagian kanan atas yang ada tulisan Cadangkan/pulihkan . nah setelah itu anda tinggal klik browse dan carilah dimana anda menyimpan template yang berformat xml tersebut . kemudian langkah terakhir klik unggah. Selesai, anda bisa melihat perubahanya dengan melihat blog anda
Nah Begitulah kira-kira tentang bagaimana cara untuk mengganti template blogspot
0 Komentar untuk "Cara Mengganti Template Blogspot"